Minggu, 17 Oktober 2010

Jadwal Pelaksanaan dan Peraturan Medspin 2010

Lomba terdiri dari 5 babak yang akan diselenggarakan dalam 3 hari, yaitu :
Babak Penyisihan
Hari/tanggal : Minggu, 21 November 2010
Waktu : pukul 06.30 WIB s.d selesai
Tempat:
SMAN 1 Denpasar (Jalan Kamboja Denpasar)
SMAN 3 Bandung (Jalan Belitung 8 Bandung)
SMAN 1 Genteng Banyuwangi (Jl. KH. Wachid Hasyim no. 20)
SMAN 1 (Jl. Arief Rahman Hakim no. 1 Gresik)
SMAN 81 (Jln. Kartika Ekapaksi, KPAD Jatiwaringin, Jakarta Timur)
SMAN 1 Jember (Jl. Letjen Panjaitan No. 55 Jember)
SMAN 1 Yogyakarta (Jl HOS Cokroaminoto 10)
SMAN 2 Jombang (Jl Dr Wahidin Sudirohusodo 1 Jombang)
SMAN 2 Kediri (JLN.Veteran NO.7 Mojoroto Kota Kediri)
SMAN 2 Lamongan (Jln.Veteran no.1 Lamongan)
SMAN 2 Madiun (JL. Biliton NO. 24 Madiun)
SMAN 1 Pamekasan (jalan pramuka no 2)
SMAN 3 Malang (Jalan Sultan Agung Utara No. 7 Malang)
SMAN 1 Sooko Kab. Mojokerto (jalan R.A. Basuni NO. 361)
SMAN 1 Mataram (Jl. Pendidikan no.21 Mataram)
SMAN 1 Pasuruan (Jl. Soekarno-Hatta 40 Pasuruan)
SMAN 1 Probolinggo (Jl. Soekarno-Hatta 137 Probolinggo)
SMAN 1 Semarang (Jl. Taman Menteri Supeno 1 Semarang)
SMAN 3 Sidoarjo (Jalan Dr. Wahidin no. 130 Sidoarjo)
FK Universitas Airlangga (Jalan Mayjen Prof. Dr. Moestopo 47 Sby)
SMAN 2 Tuban (Jalan dr.Wahidin Sudiro Husodo 869)
SMAN 1 Kedungwaru Tulunggagung (Jl Dr Wahidin Sudirohusodo 12)

Babak Semifinal
Semifinal tahap 1
Hari/tanggal : Sabtu, 27 November 2010
Waktu : pukul 07.00 WIB s.d selesai
Tempat : Fakultas Kedokteran Universitas Airlangga Surabaya
Peserta : 75 regu yang dinyatakan lolos babak penyisihan
Semifinal tahap 2
Hari/tanggal : Sabtu, 27 November 2010
Waktu : pukul 13.00 WIB s.d selesai
Tempat : Fakultas Kedokteran Universitas Airlangga Surabaya
Peserta : 30 regu yang dinyatakan lolos babak semifinal tahap 1

Babak Final
Hari/tanggal : Minggu, 28 November 2010
Waktu : pukul 07.00 WIB s.d selesai
Tempat : Fakultas Kedokteran Universitas Airlangga Surabaya
Peserta : 15 regu yang dinyatakan lolos babak semifinal tahap 2


Grand Final
Hari/tanggal : Minggu, 28 November 2010
Waktu : pukul 10.30 WIB s.d selesai
Tempat : Fakultas Kedokteran Universitas Airlangga Surabaya
Peserta : 5 regu yang dinyatakan lolos babak final

Sebelum mengikuti setiap babak perlombaan tiap peserta diwajibkan mengikuti daftar ulang dan technical meeting.


Materi Lomba
Materi yang diperlombakan pada babak penyisihan sesuai dengan kurikulum SMA kelas X, XI, XII dan IPA kedokteran meliputi bidang studi :
Biologi dengan komposisi soal 34%
Kimia dengan komposisi soal 33%
Fisika dengan komposisi soal 33%
Materi yang diperlombakan pada babak semifinal sesuai dengan kurikulum SMA dan IPA kedokteran Meliputi bidang studi :
Biologi
Kimia
Fisika
Materi yang diperlombakan pada babak final dan grandfinal sesuai dengan kurikulum SMA dan IPA kedokteran.


Sistem Penilaian dan Penyeleksian Lomba
Babak Penyisihan
Menggunakan perpaduan sistem grade dan jatah pada penyeleksian peserta yang lolos ke babak semifinal.
Dalam penyeleksian babak penyisihan, akan dibagi menjadi regio west (yang meliputi tempat seleksi Jabar, Jakarta, Jateng, dan Jogja) dan regio east (yang meliputi tempat seleksi Jatim, Bali, dan NTB)
Pengertian sistem grade adalah sistem prioritas nilai berdasarkan urutan rangking yang tertinggi dari seluruh wilayah perlombaan.
Pengertian sistem jatah adalah sistem perwakilan minimal 1 regu terbaik dari tiap tempat pelaksanaan lomba untuk masuk ke babak semifinal apabila seluruh peserta dari tempat tersebut tidak masuk dalam urutan nilai 75 teratas.
Urutan pengambilan semifinalis yaitu: juara 1, 2, 3 masing-masing regio (regio east dan west) akan langsung lolos ke semifinal. Selanjutnya juara 1 masing-masing wilayah (22 kota tempat pelaksanaan). Yang terakhir adalah peringkat 75 besar nasional selain juara 1, 2, 3 masing-masing regio dan juara 1 masing-masing wilayah pelaksanaan.
Untuk peraih tiga nilai tes penyisihan tertinggi di masing-msing regio akan mendapatkan konstribusi, yaitu:
• Juara I : Plakat, uang senilai Rp 1.500.000,00
• Juara II : Plakat, uang senilai Rp 1.000.000,00
• Juara III : Plakat, uang seniali Rp 500.000,00
Apabila pada akhir penilaian, terdapat jumlah nilai yang sama, akan dipilih 1 team yang berhak lolos ke babak berikutnya dengan urutan kriteria sebagai berikut :
• Perhitungan jumlah jawaban yang benar yang terbanyak.
• Jumlah jawaban yang benar pada soal-soal yang sudah diprioritaskan oleh panitia.
• Jika tidak ada perbedaan, maka akan diloloskan semua.
Hal ini terjadi apabila kapasitas untuk masuk ke babak selanjutnya sudah penuh
Dengan 2 sistem ini memungkinkan adanya perwakilan dari tiap-tiap tempat pelaksanaan lomba untuk masuk ke babak semifinal.
- Penyisihan dilaksanakan 21 November 2010 bertempat di 22 kota yang telah ditunjuk.
- Babak penyisihan terdiri dari 90 soal dengan waktu pengerjaan 90 menit
- Model soal adalah multiple choice question ( Tipe ABCDE, Tipe sebab-akibat, Tipe 1234)
Sistem penilaian menggunakan system :
• Benar +4
• Salah -1
• Kosong 0
Jumlah peserta yang lolos ke babak semifinal sebanyak 75 team
Babak Semifinal
Semifinal diadakan 27 November 2010 bertempat di kampus FK UNAIR Surabaya.
Tiap peserta wajib datang jam 07.00 WIB untuk daftar ulang, dilanjutkan dengan pengarahan oleh panitia.
Babak semifinal ini terdiri dari 2 tahap yaitu system rally dan studi kasus yg menuntut kerjasama, kesehatan jasmani, konsentrasi, srategi dan intelektual.
Pada babak semifinal tahap 1 (rally) tersedia 15 pos. Tiap pos 3 soal (biologi, fisika, kimia yang diintegrasikan dengan IPA kedokteran)
Soal yang diberikan terdiri dari Biologi, Fisika, Kimia yang diintegrasikan dengan IPA kedokteran.
Dari babak ini akan diambil 30 tim terbaik yg akan masuk babak semifinal tahap 2 atau studi kasus.
Pada babak semifinal tahap 2 (studi kasus) terdiri dari 5 kasus masing-masing berisi 3 pertanyaan yang bisa ditinjau dari masing-masing materi (biologi, kimia, fisika, yang diintegrasikan dengan IPA kedokteran) atau kombinasinya.
Dari babak semifinal tahap 2 akan diambil 15 team yang berhak masuk ke babak final berdasarkan nilai tertinggi.
Babak Final
Final diadakan 28 November 2010 bertempat di kampus FK UNAIR Surabaya.
Tiap peserta wajib datang jam 07.00 WIB untuk daftar ulang, dilanjutkan dengan pengarahan oleh panitia.
Pada babak ini akan diberikan soal praktikum dan teori menggunakan system rally.
Ada 15 pos yang masing-masing berisi soal praktikum visual dan teori.
Dari babak final akan diambil 5 team terbaik berdasarkan nilai tertinggi yang berhak masuk ke babak grandfinal untuk memperebutkan juara.
Babak Grandfinal
Grandfinal diadakan 28 November 2010 bertempat di kampus FK UNAIR Surabaya.
Babak grandfinal merupakan babak perebutan juara yang terdiri dari 3 bagian yaitu cepat tepat, praktikum, dan presentasi.
Pada bagian cepat tepat, akan diberi 35 pertanyaan rebutan yang dijawab oleh team yang menekan tombol pertama kali dengan penambahan nilai untuk jawaban benar dan pengurangan nilai untuk jawaban salah.
Pada bagian praktikum, setiap team diwajibkan melakukan praktikum sesuai tema dan membuat laporan praktikum dengan penilaian teknis praktikum dan hasil laporan praktikum.
Pada bagian presentasi, setiap team diwajibkan membuat bahan presentasi berdasar tema yang didapat dan mempresentasikannnya, serta menjawab pertanyaan seputar presentasi dari dewan juri.
Nilai pada masing-masing bagian akan diakumulasi untuk menentukan juara. Dari babak grandfinal akan dipilih 3 regu pemenang dengan hadiah:
juara I: Trophy bergilir Mendiknas, Trophy tetap Medspin 2010, Piagam, Uang tunai sebesar Rp. 5.000.000,00.
Juara II: Trophy bergilir Gubernur Jawa Timur, Trophy tetap Medspin 2010, Piagam, Uang tunai sebesar Rp. 4.000.000,00.
Juara III: Trophy bergilir Walikota Surabaya, Trophy tetap Medspin 2010, Piagam, Uang tunai sebesar Rp. 3.000.000,00.
Juara Harapan I: Rp 500.000,00 Piagam.
Juara Harapan II: Rp 500.000,00 Piagam.
Keterangan babak semifinal, final, dan grandfinal yang lebih detail akan disampaikan saat technical meeting menjelang masing-masing babak.
Segala kewenangan kunci jawaban sepenuhnya merupakan otoritas panitia dan tidak bisa diganggu gugat.

0 komentar:

Posting Komentar